Mengenal Dunia Jurnalis Melalui Pelatihan Jurnalistik Di Jambore

JABAR (Fokus Kriminal.con ) – Peserta Jambore Ranting Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, sangat berantusias saat mendapat materi tentang Jurnalistik. Peserta Jambore Ranting yang diikuti Pramuka Siaga, Penggalang serta para Pembina di Kecamatan Cileunyi.

Pada kesempatan tersebut kang Ade begitu ia akrab di sapa oleh kami, Wartawan Lintasmediacyber.com Biro Bandung yang di daulat memberikan materi tentang Jurnalistik, Rifki salah seorang peserta Jambore dari SMPN 2 Cileunyi, mengungkapkan bahwa saya tertarik menjadi wartawan, saya tiap hari selalu baca koran dan nonton TV khususnya ketika informasi kriminal dan pendidikan,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut Audri dan Gea peserta jambore dari SDN Mekar Wangi menuturkan pada wartawan Fokus Kriminal, ” saya ingin jadi jurnalis ” mereka ingin jadi jurnalis katanya, ini merupakan awal yang baik agar paradikma tentang jurnalis tidak selalu di pandang sebelah mata oleh beberapa pihak.

lain lagi apa yang diutarakan Nuraini Sandra,”menurutnya susah ya kak jadi wartawan itu karena saya lihat harus punya keberanian, dan pintar,” ujar nur begitu di sapa. Edi Sutiyo Wartawan Lintasmediacyber.com menyampaikan,”materi ini bertujuan agar generasi muda mengenalkan dunia jurnalistik sejak dini, agar wawasan serta bakat yang mungkin ada di setiap generasi muda khususnya anggota pramuka dapat dibangkitkan, dan bisa memberikan pencerahan.Turut hadir dalam sesi materi Jurnalistik ini beberapa rekan media yang ada di Wilayah Bandung dan Sumedang.

Ketua Kwaran Kec Cileunyi, Deni Rukmana menyambut positif dan berharap kegiatan dalam bentuk pelatihan Jurnalistik dapat di teruskan di lain kesempatan dan bisa dituangkan dalam  bentuk kerjasama,” tegas Deni.

(Jek, Toni, Bmbng)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *