BANDUNG – Polisi masih menyelidiki dan mengejar Ferdian Paleka, YouTuber yang membuat prank ‘makanan’ sampah ke waria. Dari penyelidikan sementara, polisi menyebut motif prank itu untuk menambah subscriber channel YouTube nya.
“Motivasinya untuk menambah konten dan subscriber,” ucap Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP Galih Indragiri saat dimintai konfirmasi, Selasa (5/5/2020).
Keterangan itu didapat dari hasil pemeriksaan terhadap salah satu rekan Ferdian, Tubagus Fahddinar, yang kini sudah ditetapkan sebagai tersangka. Galih menyatakan ada tiga orang yang berperan dalam aksi prank tersebut. Mereka adalah Ferdian Paleka, Tubagus Fahddinar, dan satu pria berinisial A.
Menurut Galih, ide pembuatan konten prank ‘makanan’ sampah itu tercetus dari A. “Idenya dari si A, tapi diaminkan sama yang lainnya. Mereka bertiga,” kata Galih.
Sekadar diketahui, ulah YouTuber Ferdian Paleka dalam kontennya membagikan dus berisi sampah ke waria bikin heboh. Ferdian kini diburu polisi dan kasus masih tetap dalam pengembangan kasat porestabes bandung.
(team bandung)