Pohon Tumbang Menimpa Dua Pengendara Sepeda Motor yang Tengah Melintas di Jalan Raya

Trenggalek,fokuskriminal.com-Pohon tumbang menimpa dua pengendara sepeda motor yang tengah melintas di jalan raya antar kecamatan Trenggalek-Bendungan. Meski sempat terkurung di dalam rimbunan ranting dan dahan pohon tumbang, kedua korban berhasil dievakuasi dengan selamat.

Wakil Koordinator Taruna Siaga Bencana (Tagana) Trenggalek Bagas Pramudianto, mengatakan peristiwa pohon tumbang terjadi ruas jalan utama di Desa Ngares, Kecamatan Trenggalek. Saat kejadian cuaca dalam kondisi hujan deras disertai angin kencang.
“Kedua korban selamat, sepeda motor juga tidak ada kerusakaan serius. Ini tadi setelah dievakuasi mereka bisa melanjutkan perjalanan pulang,”Senin (17/1/2022).
Menurut Bagas, tumbangnya pohon terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Pohon trembesi yang berada di dekat kampus STKIP PGRI Trenggalek tersebut tiba-tiba roboh saat diterjang hujan deras dan angin kencang.
Pada saat yang bersamaan dua remaja yang mengendarai sepeda motor berboncengan melintas di lokasi kejadian, sehingga keduanya tertimpa pohon.
“Untungnya, pohon tersebut masih tertahan oleh sejumlah kabel jaringan telekomunikasi. Makanya kedua pengendara yang berada di bawahnya itu tidak tertimpa secara frontal,” jelasnya.
Pascakejadian, tim gabungan penanganan bencana mulai dari Tagana, BPBD Trenggalek, polisi, TNI dan masyarakat sekitar bergotong royong untuk membersihkan pohon tumbang dan mengevakuasi korban beserta sepeda motornya.
“Kedua korban enggak apa-apa, kalaupun luka hanya ringan. Kemudian sepeda motor juga masih bisa dikendarai. Kami tadi tidak sempat mendata korban, karena setelah dievakuasi langsung melanjutkan perjalan pulang,” jelasnya.
Bagas menambahkan kedua korban yang tertimpa pohon tersebut adalah pelajar SMK yang tengah pulang dari kegiatan praktik kerja industri (prakerin).
Sementara itu Kepala Pelaksana BPBD Trenggalek Joko Rusianto membernarkan adanya kejadian pohon tumbang itu. Namun pihaknya memastikan saat ini proses pembersihan telah selesai dan akses jalan antar kecamatan itu kembali normal.
Peristiwa pohon tumbang juga terjadi di ruas jalan nasional Tulungagung-Kediri di Kecamatan Kedungwaru. Ambruknya pepohonan tersebut mengakibatkan akses kendaraan dari kedua wilayah sempat terputus total.
“Tadi akses beberapa saat tertutup. Kami langsung turun tangan untuk proses pembersihan. Sekitar 16.30 WIB akses sudah bisa dilewati lagi,” kata Kepala Bidang Pencegahan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tulungagung, Dedi Eka Purnama.(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *