Dinsos Jatim Lakukan Penjangkauan Klien T4 Tulungagung

Jawa Timur, fokuskriminal.com – Dinas Sosial (Dinsos) Jatim melalui Unit Pelaksana Teknis Rehabilitasi Sosial Bina Laras (UPT RSBL) Kediri melakukan penjangkauan terhadap klien tempat tinggal tidak tetap (T4) disabilitas ganda di shelter Dinsos PPPA Kabupaten Tulungagung.

Penjangkauan dilaksanakan tim UPT RSBL Kediri bersama Pendamping Disabilitas Dinsos PPPA Kabupaten Tulungagung, Syafi’I, tim UPT RSBL Kediri melakukan asesmen awal kepada T4 untuk uji kelayakan sebelum menjadi PM di UPT RSBL Kediri.

Dari hasil penjangkauan ditemukan T4 tersebut menderita disabilitas ganda, yakni disabilitas mental dan netra. proses asesmen berjalan dengan lancar karena T4 tersebut kooperatif meski jawabannya tidak konsisten. Berdasar hasil pengamatan, kondisi fisik sehat dan tidak terdapat luka luar.

Menuru Syafi’i, T4 tersebut sering menjadi korban tabrak lari karena matanya tidak bisa melihat. Sehingga jika dibiarkan di jalanan akan membahayakan keselamatan jiwanya.

Kepala UPT RSBL Kediri, Singgih Tri Wimbanu melalui Kepala Seksi Pelayanan Sosial Mohamad Zusron Ansori, Senin (23/5/2022) menyampaikan, Dinsos PPPA Kabupaten Tulungagung dapat membantu membuatkan identitas diri T4, untuk melengkapi data administratif kependudukannya.

Selain itu, juga untuk mengkonsultasikan ke dokter spesialis kejiwaan dan spesialis mata, untuk mendapatkan catatan medis T4 tersebut.”Kami berharap administrasi dilengkapi dan juga diberikan vaksin minimal dosis pertama guna menyukseskan program pemerintah tentang pencegahan Covid-19,” tutup Zusron (hum.red)

Related posts

Leave a Reply