KAPOLSEK TANJUNG PRIOK GELAR KEGIATAN PEMBAGIAN TAKJIL UNTUK WARGA MASYARAKAT

Jakarta, fokuskriminal.com

13 Maret 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat dan sebagai bentuk kepedulian terhadap umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa, Polsek Tanjung Priok menyelenggarakan kegiatan pembagian takjil bertajuk Jum’at Berkah di depan kantor Polsek Tanjung Priok, Jalan Gorontalo 1B, Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis, 13 Maret 2025, dimulai pada pukul 17.00 WIB tersebut dihadiri oleh anggota Polsek Tanjung Priok, antara lain:

1. Kompol R. Sigit Kumono, S.H (Kapolsek Tanjung Priok)
2. AKP Hariyanto (Wakapolsek Tanjung Priok)
3. AKP Rudi Hartono Harianja, S.H (Kanit Binmas Polsek Tanjung Priok)
4. IPDA Reza F, S.H (Kanit Intelkam Polsek Tanjung Priok)
5. Personel Polsek Tanjung Priok

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa dengan membagikan takjil sebagai persiapan berbuka puasa. Pembagian takjil ini merupakan bagian dari upaya Polsek Tanjung Priok untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus meningkatkan rasa kebersamaan dan solidaritas.

Pada pukul 17.30 WIB, kegiatan pembagian takjil selesai dilaksanakan dengan situasi yang aman dan kondusif. Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga sekitar yang turut berpartisipasi dalam acara tersebut.

Kompol R. Sigit Kumono, S.H., sebagai Kapolsek Tanjung Priok, menyampaikan, “Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polsek Tanjung Priok kepada masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa. Semoga dengan kegiatan ini dapat semakin mempererat hubungan Polri dengan masyarakat, khususnya di wilayah Tanjung Priok.”

Sumber Humas:

POLSEK TANJUNG PRIOK JAKARTA UTARA

Kapolsek Tanjung Priok

Kompol R.Sigit KUMONO,S.H

 

Zulfikar (fokuskriminal.com)

Related posts

Leave a Reply