Pangkalpinang, FokusKriminal.com – Walikota Pangkalpinang H Maulan Aklil (Molen) hadir dan ikut serta dalam kegiatan Tournament Golf Danlanal Cup 2019
Tournament Golf Danlanal Cup 2019 yang berlangsung di Lapangan Bukit Intan Golf Course , Sabtu (20/04/19) Pagi diikuti puluhan peserta dari berbagai instansi baik TNI/Polri dan Pemerintah maupun masyarakat umum
Walikota Pangkalpinang H Maulan Aklil dalam hal ini menyampaikan”Hari ini kita berpartisipasi dalam giat undangan Danlanal Babel yaitu Danlanal Cup 2019.”
“Selain kita berolahraga, kita juga mendapat kenalan baru para golfer Bangka Belitung mengingat ini merupakan hal positif yang intinya lebih mendekatkan silahturahmi.”Ujar Molen
Untuk kedepan kita sudah berkoordinasi bersama, baik dari Danlanal maupun Danlanud ,untuk event seperti ini akan kita meriahkan lebih besar lagi dan ini tentunya akan lebih memperkenalkan Bangka Belitung ke tingkat nasional maupun internasional khususnya di olahraga Golf
Selain event ini ,Pemerintah Kota juga sudah berkoordinasi dengan komunitas Sepak Bola yakni Persipas yang sebelumnya sudah lama vakum dan ini akan kita hidupkan kembali, jadi di Pangkalpinang khususnya olahraga akan semakin mengeliat lagi.
“Dari pada melakukan hal hal yang negatif mendingan kita lakukan hal hal yang positif seperti berolahraga.”Pungkas Molen
(S)